Pages

Saturday, August 25, 2012

Pakan Anakan Kenari

Pakan anakan kenari sangat perlu diperhatikan untuk menunjang pertumbuhannya. Setelah telur menetas, burung kenari betina biasanya akan menyuapi anaknya hingga bisa makan sendiri. Namun demikian kadang ditemukan burung kenari betina yang tidak menyuapi anaknya.

Hal ini bisa disebabkan beberapa faktor seperti: gangguan kutu, gangguan tikus, kucing atau bahkan gangguan dari manusia.

Oleh karena itu disarankan untuk tidak menggangu burung kenari betina pada saat merawat telur atau anaknya. 


Jenis pakan yang diberikan oleh induk kenari pada anaknya biasanya pakan yang masih lunak, seperti rebusan telur puyuh dan tepung roti. Karena itu telur rebus matang yang segar harus selalu disediakan selama asa penyuapan. Setelah seminggu, peternak bisa menambahkan variasi pakan, seperti wortel, apel, dan sayuran hijau.

Pakan-pakan tersebut harus selalu tersedia setiap saat, ganti dan tambahkan jika telah habis atau tinggal sedikit. Air minum juga harus selalu diperhatikan kebersihan dan ketersediannya.

sumber : Burungkenari.com

0 comments:

Post a Comment